Bhayangkari Ranting Polsek Jerowaru Gelar Bazar Amal Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H Diserbu Warga

INFOPOLISI.NET| LOMBOK TIMUR
Dalam upaya menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Persatuan Bhayangkari Ranting Jerowaru menggelar Bazar Amal dengan menjual pakaian preloved dan paket sembako untuk masyarakat.
Ketua panitia Bhayangkari Ranting Polsek Jerowaru, Ny. Cantika Yudha mengatakan, untuk penjualan paket sembako menggunakan sistem Tebus Murah. Paket seharga Rp. 75.000 dibayar Rp. 50.000. Tentunya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku,” terangnya.
Adanya Bazar amal ini, maka kami harapkan kepada masyarakat agar datang dan berbelanja sambil berdonasi, karena kami dari Bhayangkari Ranting Polsek Jerowaru mengadakan kegiatan bazar amal ini bertujuan untuk saling membantu dan berbagi kepada sesama.
“Tentunya dari 100 persen hasil penjualan, akan kami sumbangkan kepada saudara- saudara kita yang membutuhkan,” sambungnya.
Saat kegiatan berlangsung, terlihat banyak warga dari beberapa wilayah datang menyerbu pakaian dan paket sembako yang ditawarkan. Hal ini menunjukkan bahwa antusiasme warga untuk berbelanja dan berdonasi cukup tinggi, Sabtu 2 Maret 2024.
Sementara itu, Kapolsek Jerowaru, IPTU Yudha Aditya Warman, SH., memberikan dukungan penuh setiap kegiatan positif yang dilakukan oleh Persatuan Bhayangkari Ranting Jerowaru.
“Dalam kegiatan ini kami tidak ada dukungan dana, ini murni dari uang kas bhayangkari yang terkumpul dari hasil urunan setahun yang lalu, ” ungkapnya.
Sambung Yudha, kegiatan ini akan terus kita lakukan sampai dipertengahan bulan puasa nanti, dan hasil dari kegiatan bazar amal nantinya akan kami sumbangkan ke panti asuhan dan warga yang membutuhkan,”tutupnya. (Red- ZA)
Tinggalkan Balasan