Irwasum Polri Melakukan Kunjungan Kerja Ke Natuna
INFOPOLISI.NET | NATUNA
Kunjungan Kerja Irwasum Polri Komjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si., CSFA ke Kabupaten Natuna dalam rangka Penandatanganan Prasasti Gedung Polsek Pulau Laut dan Polsubsektor Pulau Tiga didampingi Kapolda Kepri dan Forkopimda, Bupati Kabupaten Natuna. Kamis (23/6/2022)
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, dilansir kwarta5.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Natuna, Boy Wijanarko, Wakil Ketua l DPRD Natuna Daeng Ganda Rahmatullah, Kapolda Kepri Irjen Pol. Dr. Aris Budiman.M.Si., Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Drs. Rudi Pranoto, Analis Kebijakan utama bidang Jemen Ops Itwasum, Kapolres Natuna AKBP Iwan Ariyandhy., S.I.K., M.H., Forkopimda, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Tokoh masyarakat serta tamu undangan lainya.
Saat di konfirmasi oleh media ini diruang kantor kerjanya, Bupati Natuna. Lantai ll. Jl. Batu Sisir Kecamatan Bunguran Timur, Wan Siswandi menyampaikan bahwa sinergitas antara pemda dengan TNI-Polri harus tetap terjaga demi memperkuat keamanan pertahanan di Laut Natuna Utara, Negara Kesatuan Republik Indonesia agar dapat memberi rasa aman dan nyaman terdapat masyarakat.
“Pada perinsipnya pemerintah daerah mendukung tugas pokok utama TNI-Polri untuk menjaga keamanan di natuna, maka dari itu pemerintah daerah memberikan tanah hibah untuk pembangun satu unit Gedung untuk Polsek di Pulau Laut,” Terang Wan Siswandi.
“Karena di Kecamatan Pulau Laut, butuh penguatan dari pihak penegak hukum seperti Kepolisian dalam bentuk meberikan rasa aman terhadap masyarakat dari tindakan kejahatan yang di sengaja oleh oknum yang tidak bertangung jawab, seperti perampokan, pembunuhan, pelecahan seksual dan lain lainnya,” Ungkap Wan Siswandi.
“Dengan adanya, Polsek di wilayah tersebut, agar mempermudah masyarakat untuk melaporkan tindakan pidana yang terjadi dan dapat di proses sesuai dengan hukum yang berlaku.,” Terang Wan Siswandi.
Tentunya, “saya juga mengucapkan terimakasih kepada Irwasum yang sudah berkenan hadir di natuna dalam beberapa angenda penting terutama peresmian Polsek Pulau Laut, meninjau vaksinasi dan penyerahan batuan sembako untuk masyarakat lansia.
(Red)
Tinggalkan Balasan