info polisi

Wakil Presiden Sematkan Tanda Kehormatan Kepada Panglima TNI. Kapolri: Utamakan Persatuan dan Keutuhan Bangsa di Tahun Politik

INFOPOLISI.NET | JAKARTA

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., mengajak masyarakat untuk bersama-bersama menjaga persatuan agar tidak terpecah belah dengan memberikan dukungan dalam deklarasi Pemilu damai. Kapolri juga mengatakan TNI-Polri juga akan berupaya menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia dalam menghadapi tahun politik ini.

“Menjaga keutuhan masyarakat, keutuhan bangsa, persatuan dan kesatuan. Itu yang utama, siapa pun presidennya. Karena kita sedang menghadapi permasalahan global dan kita semua harus bersatu. Dan siapapun presidennya akan menghadapi itu dan harus bertanggung jawab terhadap rakyat,” ujar Kapolri usai menghadiri prosesi penyematan tanda kehormatan Bintang Yudha Dharma Utama di Istana Wakil Presiden (Wapres) RI, Jakarta, Selasa (14/11).

Sebelum pernyataan yang disampaikan Kapolri tersebut, Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin menyematkan Tanda Kehormatan Bintang Yudha Dharma Utama kepada Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., di Istana Wapres, Jakarta Pusat, Selasa (14/11).

Secara resmi, pemerintah menganugerahkan tanda kehormatan kepada Panglima TNI melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia (RI) Nomor 8/TK/2023 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Yudha Dharma Utama, yang ditetapkan di Jakarta pada 27 Februari 2023.

(Red/BPMI Setwapres/KemensetnegRI)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Solverwp- WordPress Theme and Plugin