info polisi

Juli 26, 2024 8:40 pm

Diduga Resahkan Masyarakat “Ormas Badak Banten Perjuangan” Gelar Aksi Sweeping Matel

INFOPOLISI.NET | LEBAK

Ormas Badak Banten Perjuangan (BBP) menggelar aksi sweeping matel dibeberapa lokasi di Kabupaten Lebak. Ulah Mata Elang (Matel) yang kerap meresahkan masyarakat dan sering menarik paksa kendaraan, baik motor atau mobil sebagai objek jaminan Fidusia terhadap debitur ditengah jalan. Senin (9/10/2023).

 

Dari penelusuran awak media Infopolisi.net Lebak, Ormas Badak Banten perjuangan (BBP) menggelar aksi sweeping disekitar terminal Aweh, apalagi setelah terjadi perampasan unit kendaraan motor milik salah satu warga di Kecamatan Cirinten dengan mengatasnamakan Matel pada hari Minggu (8/10/2023).

 

Kepada Awak Media Infopolisi.Net Lebak. Asep Mulyana selaku koordinator aksi sweeping membenarkan, kalau dirinya bersama para pengurus ormas Badak Banten Perjuangan melakukan aksi sweeping kepada beberapa Finance di Kabupaten Lebak dan tempat nongkrong pada Matel yang diduga mengetahui dan terlibat atas perilaku Debcolector atau Matel yang menarik dan merampas unit kendaraan baik motor dan mobil ditengah jalan.

 

“Kegiatan Matel sudah keterlaluan dan ini merupakan perbuatan melawan hukum, dan tidak boleh kita biarkan, karena ulah mereka sudah diluar aturan,” tegas Asep.

 

Terpisah, ketua umum Ormas Badak Banten Perjuangan (BBP) H. Eli Sahroni mengatakan,” mendukung dan mensuport aksi sweeping yang dilakukan oleh para anggotanya tersebut, bahkan nanti jika tidak ada titik temu, dia juga akan mengirimkan massa aksi sweeping secara besar – besaran.

 

“Kami akan setuju dengan akan digelar aksi sweeping Matel ini, karena perilaku Matel sudah banyak sangat menyusahkan dan membuat resah masyarakat, “tegasnya.

Hal senada dijelaskan Ahmad Fatoni warga kecamatan Cirinten yang menjadi korban pembegalan bermodus Matel. Kepada awak media Infopolisi.Net menceritakan. “Pada saat itu saya sedang memarkirkan kendaraan, tiba – tiba datanglah dua orang yang tidak dikenal bergelagat seperti Matel menghampiri, setelah itu dua orang yang tidak saya kenal langsung merampas motor serta barang bawaannya dan langsung mengajak pergi yang katanya mau dibawa ke kantor, tapi malah dibawa muter – muter sampai kewilayah sampai Kecamatan Warunggung, dan setelah itu saya dibawa berhenti lagi oleh pelaku yang katanya mau ngobrol lagi sama saya, tapi nyatanya saya malah ditinggal dan motor saya dibawa kabur oleh pelaku,” ungkap Ahmad Fatoni

 

Ada ciri – ciri pelaku menurut keterangan korban, pelaku berbadan besar dan tinggi, memakai tergos dan helm serta rambut ada kuncir nya. Dan mereka menggunakan motor honda jenis matic pada saat kejadian.

(Red-AT)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Solverwp- WordPress Theme and Plugin